Pengalaman Mengurus Dompet Hilang Cukup 4 Hari
Jadi ceritanya, pada 19 Juli 2019 yang lalu, dompet saya mengalami kehilangan. Karena hal darurat ini sangat mungkin terjadi bagi banyak orang, saya berniat untuk membagikannya di blog ini agar teman-teman yang mengalaminya juga dapat melakukan proses yang sama tanpa harus kebingungan terlebih dahulu. Intinya, dompet hilang itu sangat penting untuk diproses karena banyak hal-hal yang penting di dalamnya yang juga hilang, seperti SIM hilang dan KTP hilang. Belum lagi, pengurusannya akan memakan waktu yang tidak sedikit dan kita jadi tidak bisa menggunakan transportasi umum yang butuh konfirmasi identitas, seperti naik pesawat atau naik kapal. Karena itu, mari simak kejadian dan proses yang saya lakukan dalam mengurus SIM yang hilang.